9 Macam Peralatan Billiard dan Fungsinya

Billiard dikenal juga dengan sebutan olahraga bola sodok. Olahraga ini memerlukan tingkat konsentrasi yang tinggi dan kemampuan fisik yang prima. Cara permainannya adalah dengan menggunakan meja dan bola disertai peraturan yang berlaku pada olahraga ini.

Olahraga ini juga terdiri dari beberapa nomor bola seperti nomor bola 15, nomor bola 8 dan nomor bola 9. Bagi yang masih baru menggeluti olahraga ini, ketahui macam-macam alat yang dibutuhkan dalam permainan:

1. Glove

Glove atau disebut juga dengan sarung tangan untuk pemain billiard. Glove memiliki fungsi untuk memudahkan tangan dalam menggerakkan dan memegang stik billiard.

Jika tidak menggunakan glove, batang stik akan menjadi licin jika tangan berkeringat. Adapun bentuk dari sarung tangan ini hanya menyarungkan tiga jari saja yaitu jempol, telunjuk dan jari tengah ditambah dengan telapak tangan.

2. Cue Ball

cue ball

Salah satu jenis bola yang wajib ada pada permainan billiard adalah cue ball. Cue ball atau disebut juga dengan bola putih. Ukuran bola ini sama seperti bola billiard lainnya dan memiliki warna yang putih.

Bola ini penting karena merupakan bola utama yang menghubungkan stik billiard dan target bola yang akan dimasukan.

3. Chalk atau Kapur Stik

Chalk atau kapur stik

Chalk atau kapur stik memiliki fungsi untuk merawat stick billiard agar tampil prima selalu. Berperan untuk melapisi bagian atas dari stick billiard agar tidak licin dan tidak terjadi slip antara tip dan cue ball. Sehingga saat digunakan untuk menyodok bola bisa tepat sasaran.

4. Stik Billiard

Stik billiard memiliki fungsi untuk menyodok bola yang menjadi target dalam permainan. Pada umumnya stik billiard terbuat dari kayu atau serat komposit, atau kulit asli pilihan dalam berbagai motif dan bentuk.

Panjang standar dari stik billiard adalah 148 cm dan ukuran tip 13 mm. Peralatan billiard ini juga menjadi salah satu alat yang wajib ada pada setiap permainan.

5. Sarung Stik Billiard

Setelah menyelesaikan permainan atau sedang tidak sedang bermain billiard, sebaiknya simpan stik billiard pada sarungnya. Hal ini agar lebih rapi dan tidak dipakai sembarangan, terutama bila memiliki anak, mungkin saja stik billiard dipakai untuk bermain.

6. Meja Billiard

Peralatan billiard yang paling utama sekali adalah meja billiard. Meja billiard memiliki ukuran panjang dua kali dari lebarnya. Adapun dimensi meja disesuaikan dengan kaki meja billiard.

Meja billiard terdiri dari empat komponen yaitu bantalan, papan alas permainan, kain penutup papan dan penanda.

7. Bola Billiard

bola billiard

Bola pada permainan billiard berfungsi sebagai penghubung antara stick dan bola yang menjadi tujuan. Jenis permainan yang paling terkenal dalam billiard adalah billiard 8 pool.

Jumlah bola yang dimainkan ada sebanyak 15 bola dan permainan ini mengistimewakan bola dengan angka 8 yang memiliki warna hitam.

8. Triangle

Triangle adalah salah satu peralatan billiard yang berfungsi dalam menempatkan bola di posisi awal pada awal permainan. Disebut dengan triangle karena bentuknya yang menyerupai segitiga. Bahan membuat triangle ini adalah kayu yang kuat dan keras.

9. Bridge

Kegunaan bridge pada permainan billiard adalah sebagai kuncian pada cue stick tetap dalam lintasan ayun, agar penyimpangan ayunan dapat diminimalkan.

Bridge sendiri terbagi menjadi tiga bagian yaitu rail bridge, open bridge dan close bridge. Masing-masing bridge ini memiliki teknik yang berbeda-beda.

Itulah beberapa penjelasan mengenai macam-macam peralatan pada billiard dan fungsinya masing-masing. Ketersediaan dari peralatan ini penting agar permainan dapat berjalan lancar dari awal hingga akhir.