Cara Menggunakan Mesin Penghancur Kertas

Mesin penghancur kertas adalah sebuah mesin yang memiliki fungsi untuk menjadi menghancurkan dokumen-dokumen atau berkas penting. Biasanya mesin ini digunakan untuk menghancurkan dokumen penting yang merupakan dokumen rahasia pada suatu instansi.

Dengan menggunakan mesin ini, Anda tidak perlu lagi menghancurkan kertas dokumen secara manual ataupun dengan cara dibakar yang akan memerlukan banyak waktu serta dapat menimbulkan asap. Cukup dengan menggunakan mesin ini, kertas dokumen akan hancur.

Mesin penghancur kertas dirancang untuk membuat kertas dokumen yang tidak terpakai mudah untuk dimusnahkan dan juga ramah lingkungan karena hasilnya merupakan kertas yang sudah dipotong-potong menjadi lembaran-lembaran kecil. Potongan-potongan kertas tersebut selanjutnya dapat di daur ulang, dibuang, ataupun dijual.

Penggunaan mesin ini juga cukup mudah dan praktis, sehingga siapapun pasti bisa menggunakan mesin ini. Karena fungsinya yang penting dan cara penggunaannya yang mudah, mesin penghancur kertas ini dinilai sangat penting terlebih lagi jika Anda seorang pekerja kantoran.

Sebelum menggunakan mesin ini, sebaiknya Anda perlu mengetahui tiap fungsi bagian yang berada pada mesin penghancur kertas.

  • Tombol On/Off, tentunya tombol ini berfungsi untuk menghidupkan dan mematikan mesin penghancur kertas.
  • Safety Flap, flap ini merupakan pembungkus pemotong ketika kepala shredder akan diambil dari wadah hasil potongan.
  • Safety Switch, switch ini merupakan saklar pengaman yang berfungsi menjaga mesin tetap mati ketika kepala shredder akan diambil dari wadah hasil potongan.
  • Tombol Auto, tombol ini berfungsi untuk menjalankan mesin secara otomatis.
  • Tombol Reverse, tombol ini berfungsi untuk memutar arah mata pisau pada mesin.
  • Distance Sensor, sensor ini merupakan sensor yang berfungsi untuk memastikan mesin penghancur kertas akan mati secara otomatis ketika tangan terlalu dekat dengan tempat masuknya kertas. Ketika ada sesuatu yang terdeteksi oleh sensor ini secara otomatis mesin akan mati dan akan hidup kembali jika sensor tidak mendeteksi apa-apa.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa penggunaan mesin ini cukup mudah dan praktis. Berikut adalah cara menggunakan mesin penghancur kertas:

  • Pertama sambungkan steker mesin ke stopkontak terlebih dahulu. Pastikan Anda menempatkan mesin ini di permukaan yang rata dan telah mengunci roda mesin.
  • Hidupkan mesin penghancur kertas dengan dengan cara menekan tombol ON di belakang mesin.
Cara Menggunakan Mesin Penghancur Kertas
  • Kemudian siapkan kertas dokumen yang akan dihancurkan, pastikan Anda telah menghilangkan paper clip dan staples yang terdapat pada kertas agar nantinya proses penghancuran tidak terhambat.
  • Masukkan kertas tersebut ke dalam mesin penghancur kertas secara hati-hati. Jauhkan dari jari, tangan dan anggota tubuh lainnya dari lubang tempat mata pisau. Sesuaikan dengan maksimal jumlah kertas agar mesin dapat bekerja secara optimal.
Cara Menggunakan Mesin Penghancur Kertas
  • Tunggu hingga mesin selesai bekerja.
Cara Menggunakan Mesin Penghancur Kertas
  • Setelah selesai tekan tombol Off untuk mematikan mesin. Ambil potongan kertas yang ada pada wadah hasil potong untuk dibuang.

Umumnya mesin penghancur kertas dapat menghancurkan 10 halaman kertas sekaligus  dengan ukuran 2-2,5 mm namun hal tersebut tergantung juga dari tiap merek mesin tersebut. Karena penggunaan sistem gigi pada mesin ini yang membuat kertas menjadi banyak potongan.

Dalam menggunakan mesin penghancur kertas ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk merawat mesin ini. Langkah-langkah berikut tergolong mudah untuk dilakukan dalam hal merawat mesin penghancur kertas agar awet dan tahan lama.

  • Jaga kebersihan permukaan mesin. Pastikan Anda selalu menjaga kebersihan permukaan mesin ini. Untuk membersihkannya cukup mudah, Anda dapat menggunakan kain lap atau microfiber untuk membersihkan bagian permukaan mesin yang kotor. Jangan gunakan air karena dapat menyebabkan karat pada mesin.
  • Peletakan mesin penghancur kertas juga perlu diperhatikan. Pastikan selalu menempatkan mesin ini di tempat yang kering dan aman.
  • Lakukan pelumasan secara rutin pada bagian gear ujung pisau. Pemberian pelumas pada per tersebut berguna agar per tidak mudah berkarat dan juga agar mesin tidak macet saat digunakan.
  • Rutin memeriksa pisau-pisau pada mesin. Pisau-pisau yang terdapat pada mesin penghancur kertas lama-kelamaan akan mengalami ketumpulan. Oleh karena itu agar mesin dapat bekerja dengan baik, Anda perlu memeriksa pisau-pisau pemotong tersebut.
  • Jangan masukan benda asing ke dalam mesin. Jangan pernah sesekali memasukan benda asing ke dalam mesin ini karena dapat menyebabkan mesin rusak dan macet. Perhatikan juga jumlah kertas yang akan dihancurkan. Tentunya Anda perlu mengetahui berapa maksimal jumlah kertas yang dapat dihancurkan dalam sekali waktu agar mesin dapat bekerja secara optimal.
  • Jauhkan mesin dari magnet. Magnet dapat membuat komponen yang terdapat didalam mesin error. Hal ini bukan hanya berlaku untuk mesin ini namun juga berlaku untuk semua mesin elektronik agar tidak cepat rusak.

Itulah cara menggunakan mesin penghancur kertas dengan mudah. Perhatikan selalu mesin tersebut dan gunakan secara hati-hati.