Saat memancing, salah satu hal mengesalkan yang kerap terjadi adalah bergelombang atau mengeritingnya senar yang sedang diulurkan.
Senar pancing keriting atau bergelombang saat digunakan umumnya dikarenakan ring pada stick bukan keramik halus, melainkan masih standar.
Senar pun akhirnya lebih mudah berputar dan bergulung di air sehingga mudah mengeriting dan rusak.
Pemancing dengan senar berukuran besar biasanya mengalami masalah tersebut.
Jika kerap terjadi, mau tidak mau para pemancing harus lebih sering mengganti senar pancing.
Padahal sebenarnya, terdapat cara agar senar pancing tidak keriting maupun bergelombang sehingga tidak perlu bergonta-ganti terlalu sering, seperti beberapa langkah berikut ini.
- Rawat senar pancing dengan benar, yaitu dengan menggunakan sampo cair dan kain bersih halus saat membersihkannya.
- Kunci reel pancing dan bentangkan senar, luruskan sampai mencapai panjang senar yang semula dipakai untuk memancing; jika lupa, perkirakan saja seberapa panjang senar yang telah digunakan.
- Gunakan kain halus bersih tadi untuk mengoleskan sampo cair ke senar tersebut secara merata.
- Gulung senar kembali sambil mengolesi lagi menggunakan kain yang dipakai sebelumnya; pastikan sudah menyeluruh saat mengaplikasikannya.
- Sambil mengolesi sampo menggunakan kain, cek apakah terdapat bagian yang cacat pada senar.
- Saat menemukan adanya kecacatan pada bagian senar, jangan ragu untuk segera memotong dan membuangnya.
- Jangan membiarkan senar yang sudah tampak cacat atau ada tanda-tanda kerusakan; saat memancing lagi di lain waktu, senar ini bisa lebih mudah putus.
- Usai menggulung senar, buka spool, dan lakukan penyimpanan dengan baik dan benar di tempat yang aman.
- Sebagai alternatif menjaga agar senar tidak keriting, gunakan teh sebagai pembersih. Pertama-tama, rebus air sampai matang pada sebuah wadah (air secukupnya saja).
- Masukkan sebungkus teh tubruk ke dalam air yang telah mendidih, lalu rebus lagi; aduk terus sampai warna airnya berubah.
- Tuang air teh yang sudah mendidih ke sebuah ember yang cukup besar dan lebar sambil menyaring agar daun teh tidak masuk ke dalam wadah.
- Bila sudah dituang semua, segera masukkan senar pancing yang sudah digunakan memancing sebelumnya, panjang senar yang direndam cukup sampai pada yang sebelumnya dipakai memancing saja.
- Pastikan reel dan spool tidak ikut terendam, angkat dan tarik lurus senar apabila senar tidak lagi mengeriting.
Sederet langkah mudah pada cara agar senar pancing tidak keriting tersebut dapat dipraktekkan oleh para pemancing supaya masalah pada senar ini teratasi dengan mudah.